SOCIAL MEDIA

Copyright (c) 2019 BlueScope Zacs™ - All Right Reserved
Feby
Terakhir diperbaharui: 23 Nov 2024
Share:
  • Klik untuk salin

Perbedaan Biaya Pasang Atap Rangka Baja Ringan Dengan Rangka Kayu

Dalam pembangunan setiap jenis atau bentuk atap, kualitas material konstruksi yang digunakan adalah jaminan bahwa material yang dipilih mampu menahan beban konstruksi model atap rumah, baik sementara ataupun permananen. Rangka atap memiliki konfigurasi elemen berstandar berupa reng, kuda-kuda, gording, dan kasau. Bahan saat ini bukan lagi hanya rangka kayu, tetapi ada alternatif lain seperti rangka baja ringan yang mulai populer mengikuti kondisi dan ketersediaan bahan.

 

Rangka Baja RinganRangka Baja Ringan


Rangka Kayu

Rangka Kayu

 

Apa Saja Hal Penting yang Harus Dipertimbangkan Dalam Memilih Material Struktur Atap?

Mari kita lihat dari berbagai aspek:


Rangka Baja Ringan

Rangka Baja Ringan

 

  1. Harga beli dan biaya pasang

Jika menghitung harga rangka kayu dan harga rangka baja ringan untuk di wilayah kota-kota besar, harga rangka baja ringan lebih murah dibandingkan harga rangka kayu. Ini karena rangka baja ringan lebih mudah dicari dibandingkan rangka kayu, yang membuat rangka kayu lebih mahal untuk di wilayah kota-kota besar. Harga rangka baja ringan dengan spesifikasi kanal C7,5cm dan tebal 0,75mm biayanya Rp160.000 per meter persegi. Sedangkan harga rangka kayu mencapai Rp206.000 per meter persegi. Untuk estimasi pemasangannya sendiri misal bangunan dengan model atap berukuran 4x8 m² pemasangan baja ringan bisa menghabiskan waktu 3-4 hari, berbeda dengan rangka kayu yang memakan waktu lebih lama yaitu 1 minggu pemasangan. Lamanya pemasangan dapat berpengaruh ke biaya tambahan lain selama pengerjaan renovasi atap.

 Pemasangan Baja Ringan

Pemasangan Baja Ringan

    2. Kualitas material

Aspek kualitas mempengaruhi umur pakai material itu sendiri. Seperti rangka kayu kelas satu dan dua bisa awet hingga 15-20 tahun jika dirawat dan dilindungi dari serapan air. Sedangkan untuk rangka baja ringan yang memiliki garansi karat 25 tahun, bisa memiliki tingkat keawetan hingga 50 tahun. 

Kualitas Baja Ringan

 

   3. Perawatan material

Aspek lainnya adalah masalah perawatan. Pada Rangka baja ringan nyaris tidak memerlukan perawatan yang banyak karena sudah dilengkapi oleh berbagai teknologi anti karat, tidak bisa lapuk, dan tidak bisa dimakan oleh rayap. Sedangkan rangka kayu memerlukan perawatan dengan memberikan serum anti rayap yang mengandung termetrin pada bagian lubang-lubang pondasi dengan jumlah cairan 2-3 liter dan pemeliharaan dilakukan setiap 3-5 tahun sekali untuk menghindari gigitan rayap yang menyebabkan material keropos.

Perawatan Baja Ringan

Perawatan Baja Ringan

    4. Dampak lingkungan

Aspek terakhir adalah bagaimana material tersebut berdampak pada lingkungan. enggunaan rangka baja ringan sendiri, sudah memiliki persyaratan dasar untuk standart kandungan berdasarkan SNI. Sedangkan saat ini produksi kayu dengan penggunaan kayu sudah mulai tidak seimbang akan mempengaruhi dampak lingkungan. Hasil limbah yang dihasilkan juga perlu diperhatikan, limbah rangka baja ringan dapat didaur ulang, berbeda dengan limbah rangka kayu yang mungkin dapat digunakan kembali sebagai kayu bakar.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Renovasi Atap

Renovasi atap menjadi hal yang penting dilakukan jika atap sudah mulai ada kerusakan, hal tersebut demi keamanan rumah dan penghuni nya. Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat merenovasi atap agar tidak melebihi budget yang dimiliki.

  1. Bentuk dan rancangan atap

Besar kecil nya budget yang dikeluarkan untuk renovasi atap tergantung peilihan bentuk atap dan rancangan nya. saat ini, bentuk atap kian beragam mulai dari atap limas, atap pelana, atap standar dan masih banyak lagi. pilihlah jenis bentuk atap sesuai dengan konsep hunian Sobat Builders. 

  1. Material atap

Selanjutnya, hal yang harus diperhatikan adalah material atap yang digunakan. Pilihlah material atap dengan harga terjangkau yang berkualitas dan awet untuk jangka panjang hingga puluhan tahun sehingga meminimalisir kerusakan dan meringankan biaya perawatan.

  1. Tukang yang ahli

Dalam renovasi atap, tukang yang ahli sangat diperlukan demi kelancaran renovasi. Jika tukang yang dipilih asal atau tidak berpengalaman, maka siap-siap dalam waktu dekat atap Sobat Builders akan direnovasi kembali.

Kelebihan Material Atap Baja Ringan

 


Keunggulan Baja Ringan

Keunggulan Baja Ringan

 

Material baja ringan memang pilihan terbaik untuk konstruksi atap ataupun dinding, tidak heran banyak orang yang sudah mulai beralih untuk memakai rangka baja ringan sebagai rangka atap rumah. Material baja ringan yang terjamin kualitasnya adalah BlueScope Zacs®️ Truss. Material rangka baja ringan yang dibuat presisi dengan standar internasional dan dijamin kekuatannya. BlueScope Zacs®️ Truss ditujukan untuk aplikasi rangka atap dan rangka dinding. BlueScope Zacs®️ Selain itu BlueScope Zacs®️ Truss diproduksi menggunakan teknologi Australia yang sudah teruji selama 100 tahun dan produknya dilindungi oleh garansi resmi dari PT NS BlueScope Indonesia untuk ketahanan karat minimal sampai 10 tahun.

Ingin tampilan rumah yang tidak hanya artistic, tetapi memiliki kualitas material atap terbaik, aman, dan kokoh? Pilih material rangka baja ringan dari BlueScope Zacs®️.

 

Tagging: Atap Renovasi atap Rangka atap 



User Profile Picture